KAMU HARUS TAHU !!! MANFAAT INTERNET UNTUK DUNIA

sulthon-auliya
Manfaat Internet

Hai.... J bertemu lagi dengan saya. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas sedikit tentang internet. Apasih itu internet ? mungkin diantara kalian sudah banyak yang mengetahui tentang apa sih itu internet. Bagi yang sudah tau silahkan minggir , heheheh J karena saya hanya artikel ini bisa untuk menambah pengetahuan bagi mereka yang belum mengerti dan memahami apa sih itu internet....

Okey langsung saja, gak usah tunggu lama – lama. Check it out.

Apa sih internet ?


Internet adalah sebuah bagian dari kemajuan teknologi yang ada pada era ini dan yang pasti teknologi internet ini bisa membantu semua orang. Dengan menggunakan internet kita bisa membuka cakrawala dunia ini, dan yang pastinya adalah dapat menambah pengetahuan untuk kita semua. Tidak hanya untuk mengetahui berbagai ilmu yang ada dalam dunia ini namun dengan internet juga bisa memberikan kita pengertahuan mengenai berita – berita atau pun peristiwa yang ada di dunia ini. Mulai dari informasi tentang politik, ekonomi, sosial, budaya, teknologi atau bahkan isu – isu panas seputar dunia entertaiment.

Berikut ini saya akan menjelaskan sedikit mengenai manfaat dari internet, baik dari segi ekonomi, pendidikan, bisnis bahkan dari segi entertaiment.

1.       Bagi Pelajar

Yappp.... di kalangan pelajar sendiri internet sangat penting, apalagi untuk pelajar pada zaman ini [ generasi milenial ]. Internet adalah rutinitas mereka agar tidak ketinggalan informasi. Ummm... gimana yah pentingnya ? Kita akan mulai dari pentingnya internet atau manfaat internet untuk kehidupan para pelajar dulu. Seperti apa sih manfaatnya ? check it out... J

a.       Sarana Belajar
Manfaat intenet bagi pelajar yang pertama adalah sebagai sarana belajar. Bagaiamana tidak, pada zaman sekarang para guru lebih memberikan tugas sekolah yang jawabannya hanya ada di internet. Bagaimana kalo sebagai pelajar tidak bisa menggunakan internet? Bukankah malah hanya bengong sendiri? Kita juga yang akan susah sendiri... hehehehe... J ( termasuk saya juga ). Orang kadang yang sudah bisa menggunakan internet saja masih kebingungan untuk mencari bahan atau materi yang akan menjadi jawaban untuk tugasnya itu kok, apalagi bagi yang belum. Untuk itu lah artikel ini ada.... *-^

Dengan demikian, jawaban dan pengetahuan yang mereka butuhkan untuk menjawab pertanyaan / tugas dari guru mapelnya itu bisa mereka dapatkan dengan mudah dan praktis.

b.      Menambah Wawasan
Selain sebagai sarana belajar untuk para pelajar, dengan internet juga secara otomatis mereka akan mendapatkan pengetahuan yang lebih. Dan terkadang juga akan sangat bermanfaat bagi akademiknya.  Dan tentunya mereka tidak akan kudet [ kurang update ] dengan informasi terkini.

c.       Membiasakan Menggunakan Komputer
Mengakses internet tidak hanya membutuhkan kemampuan untuk mengerti apa itu internet, namun disisi lain dalam mengakses internet juga membutuhkan device [ perangkat ] yang dapat mendukung penggunaan internet. Jadi, dengan seringnya menggunakan internet para pelajar akan otomatis bisa pandai dalam mengoperasikan komputer.

d.      Mengenal Dunia Lewat Internet
Nah, manfaat internet untuk pelajar yang terkahir adalah dengan internet itu kita bisa mengenal dunia hanya denga lewat internet saja. Semua orang tentunya ingin mengetahui rahasia – rahasia yang ada dibelahan bumi kita ni. Nah dengan internet ini para pelajar juga akan bisa menambah pengetahuan mereka tentang dunia ini, atau bahkan bisa mengetahui berbagai rahasia – rahasia yang belum terungkap di dunia ini.

Internet Untuk Dunia


2.       Bagi Pebisnis

Selain manfaat internet untuk belajar sesuai dengan apa yang sudah saya sebutkan diatas. Ada juga lho manfaat internet untuk para pebisnis... J jika kamu adalah seorang pebisnis maka kamu adalah orang yang beuntung bisa menemukan blog ini. Karena disini juga akan membahas tentang manfaat internet untuk pebisnis.... chek it outt....

a.       Membangun Hubungan Bisnis
Manfaat internet bagi para pebisnis yang pertama adalah sebagai sarana untuk membangun hubungan bisnis dengan pebisnis lainnya. Jika kamu menjadi pebisnis serasa kurang lengkap kalo kamu belum punya hubungan dengan para pebisnis lain. Kalo memang seperti itu bisa – bisa usaha yang kamu jalankan bisa gagal karena tidak mempunyai hubungan bisnis dengan pebisnis lain. Untuk itu, internet sangat penting untuk kamu yang menyukai bisnis... ( kaya saya ) heheheh... J

b.      Memperluas Jaringan
Manfaat internet bagi pebisnis yang kedua adalah sebagai sarana untuk memperluas jaringan dengan mitra kerja kamu. Pebisnis bisa dikatakan sukses bukan dari segi hasil yang dia dapatkan sendiri tapi juga dia yang bisa memiliki jaringan yang luas. Nah, dengan internet ini kamu bisa memperlluas jaringan bisnis / mitra bisnis kamu.

c.       Sarana Promosi yang Efectif
Bisnis / usaha bisa dikatakan berkembang apabila dia bisa mempromosikan barang atau pun jasa yang ia tawarkan sehingga dia bisa mendapatkan tempat dan nama yang baik di bidang usaha yang kamu tekuni. Dan untuk zaman sekarang ini promosi tidak hanya bisa dilakukan melalui kertas, brosur atau para sales man saja. Akan tetapi promosi bisa dilakukan dengan menggunakan internet. Sekarang ini sudah banyak para pengguna jasa promosi untuk barang / produk / jasa yang kamu tawarkan kok, jadi kamu gak perlu khawatir.

3.       Bagi Pengguna Sosial Media [ SosMed ]

Internet juga bisa digunakan bagi mereka yang aktif dalam media sosial atau jejaring sosial. Emangnya ada yang bisa didapat dari manfaat internet di media sosial? Bagi kamu yang belum tau, silahkan ikuti pembahasan saya berikut ini.

Manfaat internet bagi para pengguna sosial media adalah sebagai berikut.

a.       Sarana Komunikasi
Manfaat yang pertama adalah sebagai sarana untuk komunikasi. Tentunya sudah banyak orang yang tahu bahwa internet sangat berguna bagi sarana komunikasi. Dengan komunikasi kita akan serasa dekat orang yang berada jauh dari kita. [ bisa buat menjaga hubungan jarak jauh juga kok, bagi yang LDR-an ] heheheh J internet juga sarana komunikasi yang sangat efektif.

b.      Sarana Diskusi
Sebagai sarana diskusi, internet bisa menambah teman kita. Entah teman dari luar negeri atau pun dari dalam negeri. Setelah kamu mendapatkan teman, kamu bisa membuat berbagai komunitas. Nah di dalam komunitas itu kamu bisa melakukan berbagai kegiatan, salah satunya adalah mendiskusikan apa yang perlu di diskusikan. :v

c.       Sarana Sosialisasi
Banyak orang yang susah bersosialisasi didalam dunia nyata, akan tetapi dalam dunia maya [ internet ] kita tidak dibatasi oleh itu. Akan tetapi kita harus tetap menjunjung tinggi kode etik dalam bermedia sosial. Kita harus bisa menjadi pengguna sosial media yang baik, dan bijak. Jangan sampai termakan dan terhasut dengan berita simpang siur, berita hoax [ berita palsu / berita bohong ].



4.       Bagi Orang Awam

Jangan salah yah, internet gak hanya bisa dikonsumsi oleh para pelajar, pebisbis, dan mereka yang menggunakan sosial media. Internet juga akan sangat berguna bagi orang – orang awam. Apa sih manfaatnya bagi orang – orang awam? Mari kita cari tau, check it out...


a.       Belajar Internet
Bagi kamu yang  belum mengerti dan faham dengan internet, mereka akan langsung bias tahu tentang internet dengan cara mengakses langsung ke dalam internet tersebut. Mungkin pada awalnya kamu pun masih sedikit kebingungan dengan apa yang ada di dalam internet, akan tetapi seiring dengan kamu sering menggunakan internet kamu akan lebih mahir dalam berselancar di internet. Dan dalam kasus lain banyak yang awalnya sangat awam sekali dengan internet akan tetapi seiring dengan dia selalu mengakses internet dia menjadi sangat mahir dan bahkan ada yang mampu menciptakan aplikasi atau pun jasa website. Wow…. Luar biasa bukan, saya yakin kamu pun salah satunya.

b.      Mengetahui yang tidak diketahui
Dengan internet ini, kamu bias melihat sesuatu yang mungkin sebelumnya belum pernah kamu lihat sama sekali. Hanya dengan menggerakkan jari agar dia bisa menemukan apa yang dia cari maka dia akan dengan sangat cepat menemukannya.  Dan kemungkinan lain kamu pun bisa  menjadi penikmat internet. Tapi pesan saya kamu juga harus bisa menjadi pengguna internet yang bijak. Jangan menyebarkan berita hoax / berita palsu, jangan membuka situs – situs porno yang bisa menghancurkan masa depan kamu, dan cari lah teman di internet itu dengan hati – hati.

c.       Bergaul dengan Orang Lain
Internet juga menawarkan feature yang menarik. Yang mana dengan internet, orang awam pun mampu bergaul dengan orang lain yang ada di internet. Jadi bias menambah pertemanan dan persahabatan.

Mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan, banyak kekurangannya saya minta maaf… dan jangan  lupa untuk memberikan kritik dan sarannya dikolom komentar. Semoga artikel yang saya bawakan bisa bermanfaat….. J  jika artikel ini bias bermanfaat untuk kamu, mungkin juga bermanfaat untuk orang lain dan siapa tahu bisa bermanfaat bagi bagi temen kamu juga…. Please share yahh…. Hehehehe J terima kasih

KAMU HARUS TAHU !!! MANFAAT INTERNET UNTUK DUNIA KAMU HARUS TAHU !!! MANFAAT INTERNET UNTUK DUNIA Reviewed by Unknown on Januari 10, 2019 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.